JANGAN KAU RACUNI WAHAI MANUSIA
Wahai Manusia ….
Hati yang begitu suci dan bersih
Bertabur tasbih nan cinta kasih
Suka maupun duka
Wahai bulan Sunyi …..
Bulan yang penuh berkah
Manusia selalu lalai tanpa arahan
Banyak do’a yang diharapkan
Perbaiki diri dengan selalu mendekatkan diri pada sang Ilahi
Tinggalkan perbuatan yang membuat kita lalai
Membuka lembaran baru untuk menjadi insan yang nurani
Muharam bulan yang Agung
Bertanyalah pada hati
Embun menari-nari dipagi hari
Berhembus ceria merajut asa yang cerah
Puing-puing nada menerkap
Ampunan bagaikan cerminan hidup
Dunia yang indah, namun kelak semuanya akan sirna
Jadikan semua ladang amalan kita