HIDAYAH

Agnostik, itulah keyakinanku
Aku berjalan tanpa suara
Dan luka yang tak berbekas
Tak ada yang aku percaya
Pun tak ada yang aku anut
Semua aku lepas
Aku tinggalkan

Di perantauan aku adalah binatang jalang
Orang tuaku berkata, “Hidayah itu tidak bisa dipaksakan”
Lalu diam-diam aku melepas semua ikatan
Dogma, perasaan, tipu daya
Kukira aku akan bebas … lepas …
Seolah tidak ada lagi yang mengekangku
Seolah semua jadi mungkin
Bahkan membunuh diriku sendiri pun aku tak berdosa
Karena siapa yang akan menghukumku?
Kalau aku saja tidak punya keyakinan

Lalu, perlahan kebebasan membelengguku
Aku terbang terlalu jauh hingga aku sadar
Bahwa langit yang luas ternyata masih ada batasnya
Masih ada yang mengatur
Dan tidak temua yang kuinginkan terwujud
Tidak semua yang kurencanakan berhasil
Tidak semua yang kuharapkan menjadi kenyataan

Dalam hatiku yang mulai kering tanpa kasih sayang Tuhan, kupanggil namanya
“Allah … Allah …”
Sungguh tidak pernah aku merasa sesejuk ini di dalam hati
Sajadah yang sudah lama tidak terjamah, aku hampiri lagi
Aku tegakkan sholat lagi
Karena memang ternyata aku ini manusia yang kecil
Aku butuh Tuhan dalam lahirku, hidupku, dan juga matiku
Aku mungkin pernah tersesat
Tapi aku sudah menemukan jalan pulang
Alhamdulillah Ramadhan kali ini,
Aku kembali di bawah naungan Islam


Penulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *