“Engkau Sucikan Tubuh Sederhana Ini”

Tatkala kupadang kenyataan sebuah tanda rembulan pertama
Dan menghantarkan ku kepada lorong waktu yang telah Engkau tetapkan
Sebagai penghapusan, dan sebagai pengekang segala dosa yang enggan kupertahankan
Hingga kudapati ragam kesalahan yang tak sengaja kutanam

Sungguh luar biasa dan tak mampu kupercaya
Dihadapan siapapun kecuali dihadapanMu
Tak mampu kebendung sehelaipun
Sampai pada ketika Engkau meniadakan kesangsian jiwaku

Kini kian berlalu dan telah menghampiri
Yang tak kuasa kulepas dari hamparan dosa
Dan Engkau perjelaskan diantara waktu itu sebuah pengampunan yang nyata
Termenung, nurani ini menyuarakan doa

Melepaskan segala keangkuhan, menerbitkan babak baru keimanan, namun tak mampu untuk ku pertahankan air mata yang tersimpan penuh kerapian
Terhempaskan ke dalam perasaan, mengalirlah semaumu dan aku tak mampu menahanmu
Aku bersaksi pada sebuah penantian, kepada sepenuhnya kebaikan Ramadhan
Menegaskanku untuk lebih dekat kepadaMu

Tuhanku,
Kini merebak getaran suci yang Engkau terangkan
Menghapus semua lingkaran dosa, dan menghantarkan tubuh ini kepada kuasaMu, yang semestinya lebih jelas dari langit ketika ku memandangnya
Kesederhanaan keyakinanku, tubuh penuh riuh seksaknya dosa yang tak sanggup ku mengukurnya
Kepada-Mu kusampaikan Ramadhan sungguh nikmat abadi, sebagai kasih tanganMu untuk Engkau sucikan tubuh sederhana ini.


Penulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *